TwitUlama: Pelajaran Dari Kematian

*# TwitUlama: Pelajaran Dari Kematian #*

=====
*Setiap Kita Kan Menjumpainya*

Orang-orang terdahulu pernah memulai kehidupan di dunia…
Kemudian mereka berpisah dengan dunia dan meninggalkannya untuk kita…
Sekarang kita juga menetap di dunia sebagaimana orang-orang terdahulu…
Dan kita kan berpisah dengan dunia, meninggalkannya untuk orang-orang setelah kita…
(Ismail bin Hasan Ash-Shon’ani, gurunya Imam Asy-Syaukani yang wafat tahun 1206 H)

@ahmedjelin,Dr Ahmad bin Hamd Jailani, Murid Syaikh Ibnu Baz, da'i Badan Penanggulangan Teroris Saudi, Khatib di Masjid Al Amin, Jeddah, pernah ke Indonesia Januari 2013. 7/10/2015.
=====
*Agar Wafat Husnul Khotimah*

Ada yang berkata, “Dia wafat dalam keadaan shalat”, “dia wafat dalam keadaan sujud”, “dia wafat dalam keadaan berpuasa”, apakah Anda mengira bahwa hal seperti itu terjadi begitu saja?!

Siapa yang hidupnya dipenuhi dengan suatu hal, maka dia akan mati dalam hal itu pula. Maka berbuat baiklah dalam kehidupanmu, niscaya Allah kan memberikan husnul khatimah kepadamu

@mohammadalwh - Dr. Muhammad Abdullah Al-Wuhaibi, Professor Akidah dan Perbandingan Madzhab di King Saud University
=====
*Jangan Bawa Dosa Kesyirikan*

Kabar yang sangat menggembirakan bagi orang-orang yang bertauhid adalah kabar yang disampaikan Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bahwa Jibril ‘alaihi salam berkata kepada beliau,

“Beri kabar gembira kepada umatmu, bahwa siapa yang wafat di antara mereka dalam keadaan tidak menyekutukan Allah dengan suatu apapun, maka dia pasti masuk surga.”[Muttafaqun ‘alaihi]

@DrAAljassar - Dr Ahmad Hammud al Jassar Imam dan Khotib di Masjid Kuwait, Ketua Dewan Pembina Lembaga Studi Quran di Kuwait, Doktor Teknik Sipil di Universitas Kuwait
=====
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama

0 komentar:

Posting Komentar

__________________________________________________________________________________________________________________________________________________________
| Beranda | Tentang Saya | Tukar Link | Download Gratis | Map Site | Gallery | My Contact |
© 2008-2011 [sektorplong.blogspot.com]
Seluruh artikel ini dapat anda perbanyak, cetak, modifikasi dan distribusikan secara bebas, asal tetap mencantumkan URL lengkap artikel.